Kepanjangan Dari CGI

bolagg

Dalam dunia film kita akan mengenal yang namanya CGI lalu apakah CGI itu? CGI merupakan singkatan dari Computer-Generated Imagery.CGI merupakan pencitraan 3D digital yang dapat memberikan efek lebih nyata pada sebuah adegan film. Selain itu, teknologi ini mudah dikontrol dan mampu menghasilkan konten tanpa menggunakan aktor.

Teknologi CGI lebih sering diterapkan dalam pembuatan film, acara televisi, dan iklan. Penggunaan komputerisasi gambar di dunia perfilman sudah dimulai sejak film Westworld. Film yang dibuat pada tahun 1973 ini telah memanfaatkan animasi 2D. Tiga tahun berselang, Futureworld tahun 1976 hadir sebagai film dengan efek 3D pertama. 

Di Indonesia, penggunaan CGI dimulai sejak tahun 1990-an. Kala itu, teknologi CGI hanya digunakan sebatas opening title kemudian merambah iklan untuk kebutuhan motion logo. Teknologi CGI mulai banyak digunakan ketika animasi makin populer di tahun 1994. Di tahun 2002, perusahaan penyedia fasilitas CGI makin banyak bermunculan seiring tingginya kebutuhan akan teknologi CGI.

Penggunaan CGI sangat membantu sutradara, kru produksi film, serta aktor karena proses syuting menjadi lebih ringan. Syuting juga dapat dilakukan di dalam studio, tanpa mendatangi lokasi asli. Teknologi ini juga dapat mengurangi adegan berbahaya yang mungkin dapat menyebabkan aktor maupun kru produksi film mengalami cedera. 




CGI terkeren sepanjang masa

Posting Komentar

0 Komentar